Welcome

Rabu, 14 November 2012

Pengertian Pembelajaran Kooperatif

Diposting oleh Lost Good Thing


Sistem pembelajaran gotong royong atau  cooperative learning merupakan sistem  pengajaran yang memberi kesempatan kepada anak didik untuk bekerja sama dengan sesama  siswa dalam tugas-tugas yang terstruktur. Pembelajaran kooperatif dikenal dengan  pembelajaran secara berkelompok. Tetapi belajar kooperatif lebih dari sekedar belajar  kelompok atau kerja kelompok karena dalam belajar kooperatif ada struktur dorongan atau  tugas yang bersifat kooperatif sehingga memungkinkan terjadinya interaksi secara terbuka  dan hubungan yang bersifat interdepedensi efektif diantara anggota kelompok (Sugandi, 2002:  14). Hubungan kerja seperti itu memungkinkan timbulnya persepsi yang positif tentang apa  yang dapat dilakukan siswa untuk mencapai keberhasilan belajar berdasarkan kemampuan  dirinya secara individu dan andil dari anggota kelompok lain selama belajar bersama dalam kelompok. 

Untuk mencapai hasil yang maksimal, maka harus diterapkan lima unsur model  pembelajaran gotong royong, yaitu:

a. Saling ketergantungan positif.
b. Tanggung jawab perseorangan.
c. Tatap muka.
d. Komunikasi antar anggota.
e. Evaluasi proses kelompok




0 komentar:

Posting Komentar